Dosen UNP Dilibatkan Sebagai Tim Penilai Kompetisi Pelayanan Prima dan Inovasi Pelayanan Publik

    Dosen UNP Dilibatkan Sebagai Tim Penilai Kompetisi Pelayanan Prima dan Inovasi Pelayanan Publik

    PADANG-Untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik di tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota, Pemerintah Provinsi Sumatera Barat menyelenggarakan Kompetisi Pelayanan Prima dan Inovasi Pelayanan Publik pada Tahun 2023 ini dengan peserta dari Institusi Unit Pelayanan Publik. Sabtu, (26/8/2023).

    Untuk itu dibentuk tim penilai yang terdiri dari unsur independen dari berbagai institusi, salah satu di antaranya adalah Dosen Fakultas Ilmu Sosial UNP, Dr. Zikri Alhadi, M.A, yang juga merupakan Ketua Pusat Riset Kebijakan, Governansi, Pembangunan dan Pemberdayaan LPPM UNP. Adapun Anggota Tim lainnya adalah, Prof. Dr. Edi Syafri (MUI Sumatera Barat/UIN Imam Bonjol), Dr. Ria Ariany (UNAND), Sawir Pribadi (Pimpinan Harian Singgalang), dan Siri Antoni (LKBN Antara Sumatera Barat). Tim ditunjuk berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Sumatera Barat Nomor 065 – 494 – 2023.  

    Pada Tahun 2023 ini, kompetisi diikuti oleh 28 Unit Pelayanan Publik dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah di Tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota se Sumatera Barat, dengan instrument penilaian pada Standar Pelayanan, Sarana Prasarana, Sumber Daya Manusia, Kepemimpinan, Kepuasan Masyarakat dan Inovasi yang dilakukan. Unit Pelayanan Publik tersebut diantaranya mempunyai tugas dan fungsi memberikan layanan administratif, sosial, kesehatan, infrastruktur, dan berbagai bidang lainnya. Berdasarkan penilaian yang dilakukan maka akan ditentukan 3 terbaik dari Unit Pelayanan Publik di tingkat Provinsi maupun Kabupaten/Kota dan akan diberikan penghargaan sebagai bentuk reward dan pembinaan. 

    Keterlibatan Dosen UNP pada kegiatan ini diharapkan dapat berkontribusi positif dalam memberikan manfaat untuk mendorong peningkatan kualitas tata Kelola pemerintahan sehingga pelayanan kepada masyarakat semakin berkualitas. Sementara di sisi lain keterlibatan Dosen juga untuk meningkatkan pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU) Perguruan Tinggi, khususnya IKU ketiga. (***)

    padang sumbar
    Adi Kampai

    Adi Kampai

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0312/Padang, Jaga Kesehatan Agar...

    Artikel Berikutnya

    Ikuti KRTI 2023, UNP Launching 2 Tim

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Buka Turnamen Layang-Layang, Rusma Yul Anwar : Bisa Jadi Even Parawisata Tahunan
    Agus Flores, Sang Komando Media yang Mampu Menggerakkan 1000 Media dalam Hitungan Menit