Berikan Jam Komandan, Dandim 0312/Padang Sampaikan Ini Kepada Anggota

    Berikan Jam Komandan, Dandim 0312/Padang Sampaikan Ini Kepada Anggota

    PADANG - Sebagai pembina wilayah, pembina masyarakat jangan salah langkah untuk mengambil keputusan pada saat menyelesaikan masalah dilapangan, kuasai permasalahan tersebut secara profesional dan jangan sampai menjadi pahlawan kesiangan. 

    Hal tersebut disampaikan oleh Komandan Kodim 0312/Padang Kolonel Inf Jadi, S.I.P pada saat memberikan jam Komandan kepada seluruh anggota, baik Prajurit maupun PNS selepas pelaksanaan upacara bendera hari senin di aula serba guna Makodim 0312/Padang, Senin, (04/09/2023).

    Dandim menjelaskan, pada saat menyelesaikan masalah dilapangan, Prajurit Kodim 0312/Padang harus cerdas dalam mengambil keputusan, karena setiap keputusan akan memiliki resiko, baik itu resiko besar atau resiko kecil, untuk itu pengambilan keputusan harus mempertimbangkan resiko yang ada, sehingga apabila pimpinan membuat laporan tidak melaporkan laporan yang salah. 

    Berhubungan dengan pengguna kendaraan dinas maupun pribadi, Dandim menekankan lagi supaya melengkapi semua administrasi kendaraan, jangan sampai ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi kepada anggota saat melaksanakan tugasnya yang akan merugikan personel itu sendiri. 

    “Jangan sibuk dengan kegiatan diri sendiri, sehingga tidak tau dengan tugas pokok dan fungsi masing masing dimana bertugas, disamping itu harus bisa menata kehidupannya dengan baik, termasuk mengatur ekonomi keluarga agar terhindar dari hal-hal yang merugikan kehidupan rumah tangga, dan yang tidak kalah penting adalah harus pandai bersyukur atas semua yang Tuhan berikan, ” tutup Dandim.

    Tampak hadir pada kegiatan tersebut, Kasdim Letkol Inf Yospriadi, para Pasi, Danramil jajaran dan seluruh Prajurit serta PNS Kodim 0312/Padang. (Ps)

    padang sumbar
    Adi Kampai

    Adi Kampai

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0312/Padang: Perpindahan Jabatan...

    Artikel Berikutnya

    Koordinator Substansi Kerja Sama dan Humas...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Buka Turnamen Layang-Layang, Rusma Yul Anwar : Bisa Jadi Even Parawisata Tahunan
    Agus Flores, Sang Komando Media yang Mampu Menggerakkan 1000 Media dalam Hitungan Menit